Ngawi, presstoday.id ā Dalam semangat gotong royong, Milad ke-28 Rumah Sakit (RS) Widodo Ngawi bersama Persatuan Wartawan Ngawi (PWN) menggelar Safari Bhakti Sosial (Baksos) berupa pengobatan dan pemeriksaan kesehatan gratis di Desa Kerek, Kecamatan/Kabupaten Ngawi, Selasa, 27/8.
Kegiatan yang dihadiri langsung oleh Bupati Ngawi, Ony Anwar Harsono, ini mendapat sambutan hangat dari masyarakat.
Ketua PWN Ngawi, Widodo Setiyadi, mengungkapkan rasa syukur atas terselenggaranya kegiatan ini.
“PWN hadir untuk mendukung penuh kegiatan baksos ini agar berjalan lancar dan memberikan manfaat sebesar-besarnya bagi masyarakat,” ujarnya.
Widodo menekankan bahwa peran wartawan tidak hanya sebatas menyampaikan informasi, tetapi juga turut aktif dalam kegiatan sosial seperti baksos.
“Kami ingin menunjukkan bahwa wartawan juga peduli dengan kesejahteraan masyarakat,” imbuhnya.
Senada dengan Widodo, Bupati Ngawi, Ony Anwar Harsono, juga mengapresiasi kolaborasi yang dilakukan RS Widodo Ngawi dan PWN.
Selain pengobatan dan pemeriksaan kesehatan gratis, baksos ini juga dropping air bersih untuk masyarakat.
Bupati Ony mengajak seluruh masyarakat Kabupaten Ngawi untuk memanfaatkan program BPJS Kesehatan.
“Mari kita bersama-sama mewujudkan masyarakat Kabupaten Ngawi yang sehat dan sejahtera,” ajaknya.
Bagi masyarakat yang belum memiliki Kartu BPJS, Bupati Ony menghimbau untuk segera mengurusnya di Mal Pelayanan Publik (MPP).
“Semua layanan terkait BPJS Kesehatan telah tersedia di MPP,” tegasnya.
Kolaborasi antara Rumah Sakit Widodo Ngawi, Persatuan Wartawan Ngawi, dan Pemerintah Kabupaten Ngawi dalam menggelar baksos kesehatan gratis ini menjadi contoh nyata kepedulian terhadap masyarakat.
Kegiatan seperti ini diharapkan dapat menginspirasi pihak lain untuk ikut berkontribusi dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat, khususnya di bidang kesehatan.
Wartawan: Aris Toha M Editor: Tim Redaksi